Manusia memang hanya bisa merencanakan, kemudian Allah SWT lah yang menentukan.
Ini tentang beberapa mimpi yang telah direncanakan di masa-masa silam yang akhirnya digantikan dengan (semoga) yang lebih baik.
Sesuatu yang menurutmu baik untukmu, belum tentu baik
menurut Allah untukmu. Dan sesuatu yang menurutmu buruk
bagimu, belum tentu buruk menurut Allah bagimu.
Manusia punya keinginan dan perencanaan bagaimana dia akan hidup di masa depan, tapi Allah pun memiliki kehendak pada setiap hamba-Nya yang beriman untuk selalu berada di jalan-Nya. Bukankah untuk
mencapai puncak gunung harus mendaki dan melewati beberapa
rintangan dulu, dan itu pasti sangat melelahkan :'''
Dan pada sisi Allah-lah kunci-kunci semua yang ghaib, tidak
ada yang mengetahuinya kecuali Dia sendiri, dan Dia
mengetahui apa yang di daratan dan di lautan, dan tiada
sehelai daun pun yang gugur melainkan Dia mengetahuinya
(pula), dan tidak jatuh sebutir biji-pun dalam kegelapan bumi,
dan tidak sesuatu yang basah atau yang kering, melainkan
tertulis dalam kitab yang nyata (Lauh Mahfudz) (Al-An'aam:59)